5 Mobile Game Memasak Untuk Berlatih Mengatur Restoran



Kalian senang memasak dan berkeinginan punya restoran sendiri? Tantangan terbesar dalam memiliki restoran tentunya adalah bagaimana mengatur restoran itu sendiri. Oleh karena itu, beragam game dengan tema restoran sudah tersedia di berbagai platform, dan kira – kira apa saja yang highly recommended untuk versi mobile? Ayo kita lihat langsung.


1.      Bakery Story Series


Game pertama adalah untuk kalian yang berkeinginan untuk menjadi seorang baker. Dalam game ini kalian akan bisa memutuskan berapa banyak yang kalian bake, apa yang kalian bake, dan siapa saja yang bisa menikmati hasilnya itu. Tidak berhenti di situ, kalian juga bisa menentukan seperti apa restoran milik kalian ke depannya. Baik itu merupakan sebuah café untuk nyantai ataukah sebuah klasik bread shop, keputusan ada di tangan kalian. Bakery Story sendiri bisa kalian download secara gratis, namun satu hal yang perlu diingat adalah game ini tidak memiliki fitur offline, sehingga untuk memainkannya, kalian perlu koneksi internet.

2.      Pokemon Café Mix


Salah satu game bertema Pokemon terbaru dengan elemen memasak dan puzzle, Pokemon Café Mix selain tersedia untuk mobile, juga bisa dimainkan dalam Nintendo Switch. Dalam game ini kalian akan berperan sebagai pemilik sebuah café yang memiliki pelanggan berupa Pokemon, dimana dalam memenuhi pesanan para pelanggan tersebut, kalian harus menyelesaikan sebuah puzzle mudah. Semakin baik dalam menyelesaikan, kalian akan mendapatkan point dan kesempatan untuk merekrut staf – staf Pokemon yang akan membantu kalian dalam menyelesaikan pesanan. Tidak hanya sampai di situ, dengan terus meningkatnya kualitas penyajian kalian, maka café milik kalian akan bisa lebih berkembang dan kalian bisa menentukan bagaimana café itu kedepannya. Pokemon Café Mix juga bisa kalian download secara gratis dengan fitur tambahan yang bisa dibeli di dalamnya.

3.      World Chef


Kalau kalian merasa bahwa level memasak yang ada terasa kurang menantang, kalian mungkin bisa mencoba menantang level dunia dengan World Chef. Dalam game ini, kalian seperti biasa akan memulai karir kalian dalam satu restoran kecil, dimana kalian akan bisa mengekspansi restoran tersebut seiring dengan semakin baiknya servis yang kalian berikan. Variasi masakan yang kalian akan masak bisa dimulai dari sebuah burger sampai dengan masakan klasik Chinese ataupun Italian, sehingga kalian bisa merasakan bagaimana menjadi seorang chef kelas dunia.

4.      Food Street


Dari restoran super classy dan fancy, kita kembali ke sebuah awal yang sederhana dengan Food Street.  Dalam game ini, selain membangun restoran yang fancy ataupun sederhana, pemain juga akan bisa membangun Food Truck, sehingga membedakannya dengan game lain. Tidak hanya sampai di situ, bagi kalian yang menyukai pet, Food Street memiliki fitur pet yang bisa kalian urus. Oleh karena itu, untuk kalian yang ingin mencoba sesuatu yang beda, Food Street sangat direkomendasikan untuk kalian.

5.      Burger Shop


Dari berbagai macam restoran dengan berbagai menu, kita kembali ke salah satu hal tersimple dalam dunia masak, burger. Dalam permainan Burger Shop, kalian akan menjadi pemilik sebuah restoran burger, dimana berbagai macam burger disajikan di dalamnya. Kalian akan bisa mempelajari berbagai macam cara memasak beragam kombinasi burger serta mengembangkan restoran kalian. Tidak hanya sampai di situ, beragam mode permainan juga pastinya akan membuat kalian lebih tertantang setiap kali memainkan game ini.

Dan itulah 5 game bertema restoran yang bisa kalian coba. Adakah yang pernah kalian coba? Kira – kira apa saja favorit kalian? Bagi kalian yang belum pernah mencoba, ayo segera download dan mainkan. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Komentar